糖心vlog官方入口

Cara Daftar/Membuat Akun Email GMAIL Lengkap dengan Gambar

Tutorial kali ini ialah cara daftar atau membuat akun email Google Mail/Gmail dengan mudah disertai petunjuk gambar. Cara ini bisa dilakukan dengan menggunakan komputer, laptop, tab atau smartphone. Mempunya akun Google sudah menjadi hal wajib anda miliki saat berselancar di dunia online.
Cara Daftar/Membuat Akun Email GMAIL Lengkap dengan Gambar
Dengan memiliki satu akun email Gmail dari Google, anda bisa menikmati dan menggunakan semua layanan Google yang membutuhkan login akun. Misalnya ingin membuat blog gratis di blogspot, membukan atau membuat channel di Youtube, memanfaatkan Google Console, Webmaster, mengunggah dan mendownload file di Google Drive, menemukan dan menentukan lokasi di Google Maps, membuka social media Google Plus, Mendaftar akun Google Adsense, membuat akun di Google Play Store dan masih banyak lagi layanan Google lainnya.

Baca juga: Cara Daftar/Membuat Email Yahoo Ymail Terbaru

Tidak hanya untuk layanan Google saja, dengan satu akun Gmail, anda pun dapat mendaftar di website-website social media macam Facebook, Twitter, Path, Instagram dan lain sebagainya, juga dapat digunakan untuk membuat akun game macam COC, mendaftar ke situs affiliasi serta bisnis online lainnya.

Bagi anda yang masih kesulitan mendaftar atau membuat akun baru di Gmail.com, berikut ini langkah-langkahnya, dilengkapi dengan gambar-gambar.

Cara Daftar atau Membuat Akun Google Gmail.com dengan Mudah Lengkap dengan Gambar

Gmail.com adalah layanan gratis mengirim dan menerima pesan elektronik. Cukup satu email atau satu akun Google saja anda sudah berkesempatan menikmati seluruh tools dan layanan Google lainnya.

1. Langkah pertama ialah buka link
2. Setelah itu klik tombol ‘Create an Account’ atau ‘Buat Akun’
Cara Daftar/Membuat Akun Email GMAIL Lengkap dengan Gambar

3. Maka akan terbuka kolom-kolom isian untuk data pribadi/perusahaan anda, seperti pada gambar berikut.
Cara Daftar/Membuat Akun Email GMAIL Lengkap dengan Gambar

Pastikan anda memasukkan nomor ponsel yang aktif untuk mengkonfirmasi dan membuat akun Gmail anda lebih aman. Biasanya nomor ponsel ini akan berguna bagi anda yang hendak mengupgrade keamanan akun.

4. Setelah mencentang tombol persetujuan atas segala persyaratan layanan dan kebijakan privacy, tekan tombol Langkah Berikutnya. Maka akan muncul tampilan seperti ini.
Cara Daftar/Membuat Akun Email GMAIL Lengkap dengan Gambar

5. Untuk mulai menggunakan email yang baru saja anda buat, tekan atau klik pada tombol Lanjutkan ke Gmail.

6. Jika ada tampilan seperti pada gambar di bawah ini, di close atau klik tombol Berikutnya.
Cara Daftar/Membuat Akun Email GMAIL Lengkap dengan Gambar

6. Selamat, anda baru saja membuat akun email baru di Gmail. Dengan begitu anda telah berhak menikmati layanan Google lainnya.

Jika ingin membuat akun Gmail anda aman dari serangan hacker, baca tutorial tentang Cara Paling Ampuh Mencegah Akun Gmail Dari Hacker.

Demikian artikel tentang cara membuat/mendaftar akun Google di Gmail.com, terbaru semoga jelas dan dapat diikuti dengan baik, selamat mencoba.

Posting Komentar

Komentar Blogger telah ditutup. Jika ada yang perlu disampaikan terkait konten ini, silahkan kirim pesan lewat laman kontak.